Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) mendapat peringkat UNGGUL setelah dilakukan Asesmen Lapangan oleh  Dr. Muh. Faisal, M.Pd (Asesor 1)  dan Dr. H. Syamsul Ghufron, M.Si (Asesor 2) Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) pada Senin, 31 Oktober s/d Selasa 1 November tahun 2022.

Peringkat Unggul tersebut berdasarkan SK LAMDIK No. 567/SK/LAMDIK/Ak/S/XI/2022 tanggal 15 November 2022 yang berlaku mulai Tgl 21 Juni 2022 sampai 20 Juni 2027.

Dengan demikian, terdapat dua program studi dari dua fakultas yang berbeda pada Universitas Muhammadiyah Mataram yang mendapat Nilai Akreditasi A dan peringkat UNGGUL, yaitu:

  1. Program Studi PPKn Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) terakreditasi A
  2. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah dan Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Agama Islam (FAI) dengan Peringkat UNGGUL.

Istilah Unggul, Baik Sekali dan baik.

Dikutip dari Peraturan BAN-PT No. 1 Tahun 2022 tentang Mekanisme Akreditasi, untuk akreditasi yang dilakukan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) , akreditasi kampus menggunakan nilai A, B, dan C sebelum 1 Oktober 2018 untuk Akreditasi Perguruan Tinggi (APT),  sebelum 1 April 2019 untuk Akreditasi Program Studi (APS) dengan menggunakan Instrumen Akreditasi 7 Standar.

Instrumen akreditasi berubah menjadi Instrumen Akreditasi Program Studi 4.0 (IAPS 4.0), dan Instrumen Akreditasi Perguruan Tinggi 3.0 (IAPT 3.0). Nilai akreditasi berganti menggunakan istilah Unggul, Baik Sekali, dan Baik.

 

Kirim pesan
test
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Silahkan Kirim Pesan Jika ada yang ingin dtianyakan